Berdiri Sejak 1953, Kualitas Kain Sarung Tenun BHS Diakui Dunia

19 Oct 2020

Sejak lahir hingga wafat manusia takkan lepas dari produk tekstil. Bahkan saking pentingnya bagi kehidupan manusia, keberadaanya menjadi salah satu kebutuhan dasar yakni sandang.

Produk tekstil yang akrab digunakan oleh masyarakat adalah sarung. Baik tenun ATM maupun Tenun Tangan, Keahlian tenun tangan ini sudah ada sejak puluhan tahun silam.

Ada dua teknik pembuatan kain tenun yang selama ini dikenal luas, yakni menggunakan Alat Tenun Mesin (ATM) dan Alat Tenun Bukan Mesin (ATBM). Biasanya produk yang dibuat dengan ATM memiliki motif terbatas, sedangkan ATBM mampu menghasilkan motif atau corak rumit dan indah dipandang.

 

Di Indonesia, sandang biasanya berasal dari kain yang umumnya terbuat dari anyaman benang dengan berbagai bahan antara lain sutra, mercerized, cotton, tetoron dan polyester. Produk tekstil kualitas terbaik adalah yang mampu memberikan estetika visual dan kenyamanan pada penggunanya.

Produk tekstil yang akrab digunakan oleh masyarakat adalah sarung. Baik tenun ATM maupun Tenun Tangan, Keahlian tenun tangan ini sudah ada sejak puluhan tahun silam.

Keunggulan sarung BHS terletak pada keunikan motif yang elegan dan exclusif, warna cenderung maskulin, mayoritas dalam warna solid, motif grafis geometri tegas.

Sarung BHS memiliki kelas-kelas yang menggambarkan harga dan tingkat kerumitan motif sebagai berikut :
1. Masterpiece, ditenun dengan ATBM, komposisi bahan Sutra mix, Letter tumpal BHS mendatar, Tumpat motif songket
2. Signature, Ditenun dengan ATBM, komposisi Bahan Sutra Mix, Tumpal BHS mendatar, Tumpal Motif songket
3. Royal , ditenun dengan ATBM, komposisi Bahan Sutra Mix, Tumpal BHS mendatar, Tumpal Motif songket
4. Excelent, ditenun ATM, komposisi Bahan Mercerized, Tumpal BHS vertikal, Tumpal Motif songket
5. Classic, ditenun ATM, komposisi Bahan Mercerized Mix , Tumpal BHS vertikal, Tumpal Motif Kembang

Mengapa Sarung BHS berharga premium, hal ini dikarenakan untuk Corak dan motif tertentu, Sebut saja Songket Gunung, untuk membuat satu helai kain sarung dibutuhkan waktu hampir seminggu dengan ketelitian tinggi. Selain motif Songket ada motif Tenun Ikat yang membutuhkan persiapan detail sebelum benangnya ditenun.

Informasi lebih lanjut mengenai sarung BHS, bisa didapatkan dengan mengunjungi website sarung BHS di www.sarungbhs.co.id dan mengikutinya di sosial media sarungbhs.official (IG, FB, Youtube)

Artikel ini dimuat https://www.inews.id/lifestyle/seleb/berdiri-sejak-1953-kualitas-kain-sarung-tenun-bhs-diakui-dunia